Review Goosebumps 2

23.59






Sinopsis:
Hallowen telah tiba, berbagai asesoris disiapkan untuk menyambut Hallowen, termasuk dua anak laki-laki Sonny (Jemery Ray) dan Sam (Caleel Harris). Disaat mereka menyiapkan assesoris, mereka ditelpon untuk melakukan pekerjaan disuatu rumah berdasarkan jasa yang mereka berikan. Setelah mengikuti alamat yang diberikan, mereka menemukan rumah Stein tua yang sudah tidak layak huni. Mereka masuk. Setelah beberapa saat memeriksa rumah tersebut, mereka menemukan sebuah peti. Peti tersebut berisi sebuah buku yang terkunci. Dipenuhi akan rasa penasaran, mereka membuka buku tersebut. Tiba-tiba Slappy muncul, dan tanpa sengaja mereka menyebutkan mantra untuk menghidupan Slappy. Teror dimulai...

Masih melanjutkan kisah berdasarkan novel Goosebumps. Kini Slappy akan meneror kota wilayah yang ditinggali Sonny dan Sam. Walaupun sutradara Goosebumps 2 berbeda dengan cerita sebelumnya, Rob Letterman.  Namun Ariel Sandel mampu mencipkan suasana horor setingkat untuk anak-anak. Sehingga Goosebumps 2 bisa membuat penonton merakasan Goosebumps (merinding).

Jika disisi monster Slappy menjadi tokoh antagonis lagi, maka disisi human hanya diisi oleh R.L. Stine. Perlu diingat, peran Stine hanya sebagai pendukung untuk pemeran utama serta akan menjadi penghubung untuk Goosebumps 3.

Dengan cerita yang mudah dimengerti, menghibur serta ramah dengan anak-anak (13 tahun keatas). Film Goosebumps 2 sangat direkomendasikan bagi kalian yang membutuhkan hiburan diakhir pekan. Bisa bareng teman, adek, kakak, atau bahkan sekeluarga.

Rate 6.7/10

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »